Belajar forex trading tidak bisa dilakukan secara sembarangan karena jika melakukan transaksi secara serampangan bisa memicu kerugian yang besar.
Belajar forex trading harus dilakukan dengan benar. Jika tidak, akan ada banyak sekali hal yang bisa menyebabkan Anda mengalami kerugian dalam jumlah yang sangat besar. Bahkan, tidak akan bisa balik modal sama sekali.
Itulah kenapa mempelajari berbagai hal yang berhubungan dengan forex trading sangat penting untuk dilakukan. Paling tidak Anda memiliki dasar untuk melakukan proses perdagangan baik itu untuk beli maupun untuk jual.
Cara Belajar Forex Trading
Apabila mengetahui cara belajar forex trading dari nol kemungkinan untuk mengalami kerugian sangat kecil. Itulah kenapa sangat dianjurkan untuk mempelajari beberapa hal di bawah ini sebelum melakukan perdagangan.
1. Pahami Maksud Perdagangan Mata Uang
Hal pertama yang harus dilakukan ketika akan belajar forex trading adalah memahami apa maksud dari perdagangan mata uang. Bagi mereka yang masih sangat awam, pasti akan mengalami kebingungan apa yang dimaksud dengan perdagangan mata uang itu.
Sejatinya, mata uang tidak sedang diperdagangkan tetapi ditukar dengan mata uang yang lain. Artinya akan ada pertukaran antara mata uang tertentu yang nantinya akan memberikan selisih ataupun margin dalam jumlah yang cukup besar.
Ketika melakukan forex trading, maka selisih dari nilai mata uang inilah yang nantinya akan menjadi keuntungan. Jadi semakin sering melakukan trading keuntungan yang nantinya diterima bisa menjadi lebih besar apalagi jika modalnya sudah tinggi.
2. Perhatikan Cara Investasinya
Ada baiknya untuk memperhatikan bagaimana cara melakukan investasi apabila melakukan trading dengan forex. Karena prosesnya tentu akan berbeda jika dibandingkan dengan melakukan investasi jenis saham atau jenis investasi lainnya.
Apabila menggunakan investasi dengan cara trading forex ini, tentu yang nantinya ditukarkan adalah mata uang. Misal Anda menukarkan mata uang dolar ke jenis mata uang yang lainnya seperti Yen atau bisa juga ke rupiah.
Nantinya pertukaran ini akan ada selisih ataupun margin yang diberlakukan. Itulah kenapa dianjurkan untuk memperhatikan dengan baik bagaimana proses investasi ini berjalan. Jika tidak, Anda tidak akan bisa membayangkannya.
3. Pilih Broker Terpercaya
Ada baiknya untuk memilih broker terpercaya sebelum memutuskan untuk melakukan investasi. Ada banyak sekali broker yang bisa digunakan di Indonesia meski tidak semuanya mungkin akan cocok dengan keinginan investasi.
Itulah kenapa sangat dianjurkan untuk selalu melakukan riset terhadap berbagai jenis proker yang diinginkan. Dari sana Anda bisa mengetahui kira-kira mana yang paling mudah dijalankan dan mana yang cukup sulit.
Untuk yang masih pemula memang dianjurkan memilih broker yang cukup mudah untuk dijalankan. Sebaliknya untuk mereka yang sudah terbiasa bisa memilih broker jenis apapun selama bisa menyediakan berbagai transaksi mata uang.
4. Uji Coba Dahulu dengan Akun Demo
Lakukan proses uji coba terlebih dahulu setelah mempelajari berbagai hal yang berhubungan dengan forex trading. Setelah melakukan pembelajaran, proses uji coba bisa langsung dilakukan pada platform broker yang terpercaya.
Untuk pertama kali, usahakan tidak melakukan isi ulang atau top up dalam jumlah yang sangat banyak. Gunakan saja modal minimal yang disyaratkan untuk mencoba melakukan transaksi.
Selama modal minimal yang diberikan tidak habis atau justru terus meningkat dari waktu ke waktu, berarti bisa melakukan top up lagi. Itulah kenapa sangat dianjurkan untuk mempelajari hal ini secara rutin agar terbiasa.
5. Pilih Pasangan yang Tepat
Ada baiknya untuk melakukan pemilihan pasangan dari dua mata uang yang paling tepat. Dengan melakukan pemilihan mata uang ini, maka Anda bisa menentukan sendiri mana saja yang merupakan pasangan terbaik untuk mendapatkan margin.
Biasanya para trader akan memiliki beberapa pasangan mata uang andalan mereka. Jadi mereka bisa memprediksi kapan saja harus melakukan pembelian ataupun kapan saja harus melakukan penjualan untuk memaksimalkan keuntungan.
Misal Anda memilih pasangan mata uang dolar Amerika dan Yen Jepang. Tentu harus ada analisis yang tepat sehingga diketahui dalam jangka waktu tertentu pasangan ini bisa menghasilkan keuntungan yang lebih besar.
6. Lakukan Evaluasi
Setelah mencoba melakukan transaksi dengan berbagai jenis pasangan mata uang, proses selanjutnya bisa dilakukan adalah melakukan evaluasi. Anda harus melakukan evaluasi terkait dengan apa saja yang sudah dilakukan.
Ketika melakukan evaluasi ini Anda bisa melakukan kira-kira mana yang paling tepat dan mana yang mengalami kesalahan. Apabila mengalami kesalahan, maka Anda bisa menghentikannya dan tidak melakukannya lagi.
Intinya melakukan kesalahan ketika melakukan trading ini memang sangat berisiko. Tetapi jika tidak melakukan kesalahan biasanya Anda tidak akan bisa belajar terkait dengan transaksi yang berjalan secara aktual.
Risiko Tidak Belajar Dasar Forex
Ada banyak sekali risiko yang mungkin bisa didapatkan apabila Anda memutuskan untuk melakukan transaksi forex tanpa belajar. Berikut beberapa risiko yang mungkin akan terjadi:
1. Alami Kerugian Besar
Salah satu risiko terbesar apabila Anda tidak belajar forex trading adalah mengalami kerugian dalam jumlah yang besar. Jika mengalami kerugian yang sangat besar, maka modal yang digunakan bisa habis.
Itulah kenapa sangat dianjurkan untuk mempelajari berbagai hal mulai dari bagaimana cara melakukan trading hingga melakukan analisis. Karena dalam melakukan trading ini tidak bisa dilakukan secara sembarangan dengan hanya membeli atau menjual.
Anda juga harus mengetahui kapan saja trend dunia mempengaruhi mata uang sehingga bisa melakukan transaksi dengan tepat. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan keuntungan dalam jumlah yang lebih besar.
2. Sulit Baca Peluang
Ada banyak sekali peluang yang harus dipikirkan dengan baik ketika melakukan transaksi. Apabila tidak mempelajari cara melakukan trading forex, biasanya akan sulit untuk membaca peluang.
Padahal peluang ini tidak selalu berhubungan dengan kenaikan harga tetapi penurunan harga pun juga bisa menjadi peluang. Karena Anda bisa memaksimalkan proses pembelian ataupun penjualan untuk mendapatkan keuntungan yang besar.
3. Selalu Lakukan Kesalahan
Apabila tidak mempelajari berbagai hal yang berhubungan dengan transaksi forex, kemungkinan besar akan sering melakukan kesalahan. Berbagai jenis kesalahan ini tentu akan sangat merepotkan apabila dilakukan secara terus-menerus dan tidak berhenti.
Kemungkinan besar Anda bisa melakukan kerugian sehingga modal yang dimiliki akan langsung habis. Jadi bukannya dapat untung, justru Anda mendapatkan kerugian dalam jumlah yang sangat besar.
Jika Anda mempelajari, maka Anda bisa menemukan mana saja kesalahan yang tidak bisa diulangi lagi. Jadi bisa mempelajari berbagai hal dan selalu memiliki peluang untuk mendapatkan keuntungan.
4. Sulit Adaptasi
Terakhir dan tidak kalah penting adalah sulitnya untuk melakukan adaptasi dengan berbagai perubahan. Mau bagaimanapun forex akan selalu mengikuti perkembangan zaman khususnya yang berhubungan dengan kebijakan ekonomi.
Berbagai kebijakan ekonomi yang dilakukan di berbagai negara akan mempengaruhi penukaran mata uang. Itulah kenapa sangat dianjurkan untuk mempelajari semuanya dengan baik untuk menghindari kesalahan ketika menentukan transaksi.
Dengan mempelajarinya dengan baik, maka Anda bisa beradaptasi dengan baik terhadap kebijakan yang dilakukan di berbagai negara. Jadi proses analisisnya bisa berjalan dengan lebih mudah.
Belajar forex trading sangat penting untuk mereka yang ingin melakukan investasi dengan memanfaatkan forex. Itulah kenapa dianjurkan untuk melakukan proses trading secara manual dan berkelanjutan setiap harinya.